Senin, 10 Januari 2011

Gelombang Minimal Dua Meter di Perairan Indonesia

 Jakarta: Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika memprakirakan tinggi gelombang air laut di sejumlah wilayah di Indonesia bakal mencapai di atas dua meter. Gelombang tertinggi dengan skala empat hingga lima meter bakal berpeluang terjadi di Laut Cina Selatan, Perairan Kepulauan Natuna dan Kep. Anambas, Samudera Hindia di selatan Jawa, hingga Nusatenggara Timur.

Prakiraan gelombang tinggi yang berlaku per Senin (10/1) mulai pukul 07.00 WIB hingga jam tujuh malam nanti juga berpeluang muncul di Perairan Barat Lampung. Ketinggian gelombang diprediksi mencapai sekitar tiga hingga empat meter.


Kondisi yang sama juga berpeluang di Selat Sunda bagian selatan, perairan selatan Jawa, hingga NTT, perairan selatan Pulau Sumba, hingga Pulau Rote, dan Laut Timor bagian selatan. Selain itu. perairan timur Kep. Riau, Perairan Jambi, perairan utara Pulau Bangka dan Belitung, Selat Karimata bagian utara, Samudera Pasifik timur Filipina, serta Samudera Hindia di barat Bengkulu.

Gelombang dengan ketinggian antara dua hingga tiga meter berpeluang di Perairan Kep. Mentawai hingga barat Bengkulu. Selain itu, gelombang dengan ketinggian yang sama diprediksi juga terjadi di Laut Sawu, Selat Karimata bagian selatan, Laut Jawa, Laut Sumbawa, Laut Sulawesi. Kondisi yang sama juga diprakirakan berlangsung di di Kep. Sangihe dan Talaud, Perairan Sulawesi Utara, Laut Maluku bagian utara, perairan utara Halmahera, Laut Halmahera, perairan utara Papua Barat, Perairan Kep. Babar dan Tanimbar, dan Laut Arafuru.

BMKG juga menginformasikan, pada Senin ini potensi hujan lebat disertai petir berpeluang terjadi di Selat Malaka, perairan barat Sumatra, Laut Natuna, Perairan Kepulauan Riau, Perairan Bangka, Selat Karimata, Perairan Pulau Rote, Laut Sawu, Laut Timor, dan Laut Arafuru.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Khusus 17+