Senin, 30 Mei 2011

Si Dia Berselingkuh? Inilah Tanda-tandanya

Berita terbaru.Dikhianati pasangan yang telah kita percaya tentu sangat menyakitkan. Tetapi, jika Anda mengetahui pasangan berselingkuh, cobalah untuk tidak paranoid. Anda harus tetap berjalan dan berhati-hati agar tidak terjadi tuduhan palsu. 

Jadi sementara untuk memastikan apakah kekasih kita sedang bermain mata dengan wanita lain di belakang kita, Anda perlu waspada. Jangan biarkan cemas menguasai diri Anda. Jika terlihat ada perubahan pada dirinya maka coba untuk memperhatikannya. Berikut ini tanda-tanda jika si dia berselingkuh dari Anda:

1. Gairah seks menurun. Jika ia mendapatkan dari wanita lain, mungkin saatnya Anda harus memperhatikannya. Anda mungkin bisa mencari tahu apakah ada kehadiran wanita lain atau ia kecanduan situs porno. Bahkan, jika memang ia tidak berselingkuh, penurunan gairah bercinta adalah masalah serius dalam hubungan pasangan suami istri.

 
Berita terbaru.Kulit mulus, cantik serta bebas jerawat adalah impian dan dambaan setiap wanita di bumi ini. Dan jerawat bukanlah masalah yang hanya dialami remaja saja. Tetapi, wanita dewasa juga menghadapi masalah tersebut di beberapa titik tertentu atau lainnya.

Ahli kecantikan, seperti yang dikutip laman
Sheknows Beauty and Style, berpendapat wanita berusia 20-an sampai dengan 40-an mengalami masalah pada kulitnya terutama jerawat. Untuk mengatasinya akan lebih baik jika kita mengetahui terlebih dahulu tentang penyebab. Setelah itu mencari jalan untuk pengobatannya. 

Hacker Serang Perusahaan Senjata AS

Berita terbaru.Sejumlah hacker melakukan serangan cyber kepada Lockheed Martin, perusahaan teknologi yang memproduksi banyak alat utama sistem persenjataan Amerika Serikat. Walau demikian, perusahaan rekanan Departemen Pertahanan Amerika Serikat (Pentagon) ini menyebutkan rahasia-rahasia yang dimilikinya dalam keadaan aman.

Seperti dikutip dari Associated Press, serangan ini terhitung signifikan dan mengancam. Serangan ini menyebabkan Lockheed Martin, Departemen Keamanan Dalam Negeri AS, dan Pentagon, telah membenarkan soal serangan cyber itu. Letkol April Cunningham dari Pentagon mengatakan tidak ada dampak terhadap Pentagon.

"Dampaknya minimal. Kami juga tidak mengharapkan ada dampak yang merugikan," kata Cunningham.

Minggu, 29 Mei 2011

Momen Belanja yang Bikin Wanita Stres


 
Berita terbaru.Menyusuri mal dan toko untuk berbelanja pakaian dan aksesoris merupakan hal yang dinikmati mayoritas wanita. Tak peduli setelahnya akan merasa capai, belanja seringkali menjadi media pelepas stres dan membahagiakan.

Namun, ada saat-saat, belanja justru membuat wanita sangat tertekan. Sebuah survei oleh Superdrug menunjukkan bahwa memilih pakaian dalam kondisi stres menghilangkan perasaan bahagia. Wanita pun membutuhkan waktu lebih panjang untuk menentukan pilihan.

Memilih gaun untuk dikenakan pada pesta pernikahan teman merupakan saat belanja paling berat. Keinginan menampilkan yang terbaik pada hari istimewa teman membuat wanita menghabiskan rata-rata hampir tiga jam untuk mencari pakaian dan aksesori yang cocok.

5 Trik Hilangkan Gugup Sebelum Kencan Pertama

Berita terbaru.Kencan bisa jadi pengalaman yang sangat mendebarkan. Perasaan gugup bisa jadi membuat pertemuan kalian berantakan. 

Agar Anda dapat menghabiskan waktu yang membahagiakan bersama pasangan, ada beberapa cara untuk relaks menjelang kencan pertama. All Women Talk memberi solusinya. 

1. Mengobrol di telepon

Cara ini cukup efektif mengurangi gugup saat kencan. Anda bisa mengetahui informasi mengenai dirinya. Selain itu, Anda bisa lebih relaks saat bertemu langsung. 

Hotel Ini Sediakan Jasa Pelatih Klimaks


 Berita terbaru.Mencapai kepuasan bercinta adalah hal yang selalu diharapkan para pasangan suami istri. Namun mencapai klimaks, bukanlah perkara mudah bagi sebagian pasangan.

Dari sinilah ide membuka hotel cinta di Swedia. Di sini, ada jasa khusus pelatih orgasme bagi pasangan yang membutuhkan.

Venusgarden Guesthouse di Swedia, menyediakan fasilitas ekstra untuk membantu Anda merasakan kenikmatan bercinta. Penginapan dekat Skurup, di Swedia Selatan, ini bahkan dijuluki sebagai  'surga cinta' oleh beberapa tamu.

Sabtu, 28 Mei 2011

White Hole Kemungkinan Hadir di Alam Semesta

Berita terbaru.Anda pernah mendengar black hole? Ia merupakan sebuah celah gelap di ruang angkasa yang menghisap seluruh benda yang ada di sekelilingnya dan melemparnya ke ruang ketiadaan. Kini sejumlah ilmuwan menyebutkan bahwa pernah ada bukti akan adanya lawan dari black hole.

Kebalikan dari black hole, white hole atau lubang putih tidak menghisap benda di sekeliling namun memuntahkan material yang berasal dari tempat antah berantah ke alam semesta kita.

Alam semesta kita sendiri merupakan tempat yang aneh, dan lubang hitam merupakan salah satu hal yang paling aneh yang hadir di dalamnya. Namun secara matematik, lubang hitam harusnya bisa dibalikkan, artinya, ada sesuatu yang memuntahkan material, tidak menghisapnya.

Studi: Bergosip Baik untuk Tubuh

Berita terbaru.Tak dapat dipungkiri, bergosip adalah 'makanan' sehari-hari kaum hawa. Percakapan ini  lebih banyak didasarkan pada asumsi negatif tentang seseorang atau sekelompok orang. 

Meski sering kali membuat jengah, bergosip menjadi kebiasaan di segala suasana. Waktu makan siang, reuni dan pesta, adalah waktu yang wanita bergunjing.  

Menurut Bertrand Arthur, seorang filsuf Inggris dalam bukunya 'On Education' (1926), "No one gossips about other people's secret virtues," yang berarti, tidak ada satu pun gosip mengenai orang yang membicarakan kebaikan orang lain.

10 Langkah Mendapat Pasangan Idaman


Berita terbaru.Pengalaman pahit seperti patah hati akan membuat setiap orang lebih berhati-hati melangkah seperti memilih pasangan. Alih-alih takut mengalami pengalaman pahit serupa, mereka justru menjadi terlalu pemilih

Bermimpi mendapat seorang pasangan yang tepat bisa jadi memotivasi diri. Namun, mimpi saja tak cukup. Anda harus bertindak agar tujuan tercapai.

Lynn Zavaro, penulis buku '
The Game of You', memberi beberapa langkah agar mimpi menjadi nyata, dalam percintaan atau dalam aspek hidup lainnya seperti dilansir dari Shine.

1. Visualisasikan hubungan ideal
Bermimpilah hal-hal yang sangat Anda inginkan, lalu visualisasikanlah di dalam mata batin Anda. 

Jumat, 27 Mei 2011

Bahaya Susah Buang Air Besar

Berita terbaru.Sembelit atau susah buang air besar merupakan gangguan pencernaan yang cukup populer. Perut kembung, terasa begah, mual dan rasa tak nyaman yang menyertai masalah ini seringkali menghambat aktivitas. Jangan anggap remeh masalah ini. 

“Susah buang air besar jangan dianggap sepele. Meski penyebabnya multifaktor, bisa berujung pada kanker usus,” kata dr Ari Fahrial Syam, SpPD KGEH dari Departemen Gastroenterologi Departemen Penyakit Dalam FKUI, Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Meski demikian, butuh waktu puluhan tahun untuk mengembangkan sembelit menjadi penyakit yang berbahaya dalam tubuh. 

Menurut dr Ari, di Indonesia saat ini, banyak usia muda mengalami kanker usus. Penyebabnya bukanlah faktor genetik, melainkan gaya hidup yang buruk dan pengaruh lingkungan. 

Inilah yang Menyebabkan Pria Ikut Ngidam

Berita terbaru.Mual atau menginginkan makanan tertentu, yang sering disebut ngidam biasanya dialami oleh para wanita yang sedang hamil. 
Ternyata, hal ini juga bisa dirasakan oleh pria. 

Bahkan, sebuah studi mengungkap bahwa satu dari empat pria mengalami 'pregmancy'. Yaitu gejala seperti sangat ingin makanan tertentu dan morning sickness, mual serta pusing di pagi hari. 

Calon ayah bisa merasakan masalah yang sering dialami istrinya saat hamil. Sebanyak 23 persen suami yang terlibat erat dengan kehamilan 
pasangannya, mengungkapkan kalau mengalami perubahan emosional serta fisik yang sering dikaitkan dengan kehamilan. 

Transgender di Malaysia Minta Pengakuan


Berita terbaru.Seorang transgender di Malaysia tengah berjuang untuk mendapatkan pengakuan perubahan jenis kelaminnya di pengadilan. Jika disetujui, maka nama dan jenis kelaminnya di semua dokumen catatan pemerintahan dapat diganti.
Dilansir dari laman Associated Press, Kamis, 26 Mei 2011, Ashraf Hafiz Abdul Aziz, telah menjalani operasi ganti kelamin di Thailand pada 2008 dan mengganti namanya menjadi Aleesha Farhana Abdul Aziz. Namun, catatan sipil Malaysia menolak untuk mengubah jenis kelamin dan namanya pada kartu identitas maupun dokumen lainnya.
"Sejak kecil, dia merasa sebagai perempuan yang terperangkap di tubuh lelaki. Dokter yang memeriksanya mengatakan bahwa secara fisik dan psikologis dia mirip wanita," ujar pengacara Ashraf, Horley Isaac.

Kamis, 26 Mei 2011

Lima Makanan Agar Ramping Lebih Cepat


Berita terbaru.Banyak orang yang ingin mengurangi berat badan dengan
mengurangi asupan makanan. Namun, ada cara lebih menyenangkan bagi Anda untuk menurunkan berat badan, yaitu perbanyak asupan beberapa jenis makanan.

Makanan yang dapat membantu Anda menurunkan berat badan adalah makanan yang membantu pembakaran kalori dan menahan nafsu makan. Mengkonsumsi makanan berikut, seperti dikutip dari Self, membantu  Anda langsing lebih cepat.

1. Daging sapi
Mungkin Anda bertanya-tanya apakah mungkin memakan banyak daging sapi dapat membuat Anda kurus, atau jangan-jangan justru menambah angka pada timbangan Anda. Daging sapi memang memiliki reputasi sebagai penghancur diet, tetapi percayakah Anda bahwa mengkonsumsinya dapat melepaskan beberapa kg berat Anda.

Perawatan Kulit Sesuai Golongan Darah


Berita terbaru. Diet berdasarkan golongan darah sempat menjadi tren dan diikuti oleh banyak orang di berbagai negara. Metode tersebut lalu dikembangkan oleh pencetusnya, Dr. James D'Adamo, menjadi sebuah perawatan kulit.

Ia membuat rangkaian produk perawatan, yang diklaim bisa membuat kulit lebih lembut, bercahaya dan terlihat lebih muda. Tetapi, tidak seperti diet yang bisa dilakukan semua orang, rangkaian produk lengkap hanya bisa didapatkan oleh klien Dr. D'Adamo, di kliniknya di Portsmouth, New Hampshire, Amerika Serikat.

Sedangkan, untuk pelanggan biasa, hanya bisa mendapatkan Revitalizing Facial Cream dan Facial Cleanse, yang bisa digunakan semua golongan darah.

"Memberikan krim atau pembersih secara luas untuk Tipe A atau AB tidak akan efektif, karena aku perlu menganalisa kebutuhan tiap orang," kata Dr. D'Adamo seperti dikutip dari Daily Mail.

Astronom Ungkap Peta Alam Semesta

Berita terbaru.Pernahkah Anda membayangkan seperti apa gambaran alam semesta? Ini mungkin terlalu kompleks. Namun, para astronom Inggris berhasil membuat terobosan: memetakan alam semesta secara tiga dimensi. 

Adalah para ilmuwan dari University Portsmouth yang membuat peta 2MASS Redshift Survey (2MRS) yang mencakup jarak 380 juta tahun cahaya, 45.000 galaksi tetangga. Untuk diketahui diameter Galaksi Bima Sakti saja sepanjang 100.000 juta tahun cahaya. 

Ini adalah peta alam semesta tiga dimensi yang paling baru dan lengkap -- mengungkap detail terbaru tentang posisi kita di alam semesta.

"Saya berbicara atas keinginan kita semua untuk memahami tempat kita di alam semesta," kata Karen Masters dari University of Portsmouth, seperti dimuat FOXnews, 25 Mei 2011 . Tapi pekerjaan masih panjang. "Saya tak akan gembira jika kita tak punya peta Bumi yang lengkap. (Demikian pula dengan peta semesta), akan menyenangkan bila kita memiliki yang lengkap." 

Rabu, 25 Mei 2011

Langsing dan Cantik Berkat Vanila

 
Berita terbaru.Vanila lebih sering dimanfaatkan untuk membuat aroma dan rasa pada kue, puding, atau makanan manis lainnya. Tetapi tahukah Anda kalau vanila juga bisa dimanfaatkan untuk diet, bahkan mengusir serangga.

Di balik rasanya yang istimewa, vanila mengandung antioksidan tinggi. Anda bisa memanfaatkannya mempercantik dan mencerahkan kulit.

Berikut empat fungsi vanila yang mungkin belum Anda tahu, seperti dilansir dari 
Healthmeup.

Polusi Udara Perpendek Usia 6 Bulan


Berita terbaru.Menghirup asap kendaraan bermotor sudah jadi pemandangan sehari-hari terutama di daerah perkotaan. Jangan menganggap remeh asap knalpot atau pembakaran yang terhirup setiap hari.
Studi di Inggris menemukan polusi udara mengurangi harapan hidup rata-rata sebanyak enam bulan. "Polusi lalu lintas mengurangi harapan hidup orang selama bulan," ujar Joan Walley, ketua Komite Audit Lingkungan, seperti dimuat dalam Daily Express.

Kendaraan menghasilkan polutan partikulat (PM10) yang sulit dipangkas penyebarannya. Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa ketika tingkat polusi di udara meningkat, akan diikuti lonjakan kematian dengan masalah paru-paru dan jantung.

Studi terpisah juga menyebut bahwa polusi membunuh 600 ribu orang di seluruh dunia. Temuan juga menunjukkan bahwa satu dari 100 kematian dikaitkan dengan perokok pasif.

Menikah Setelah Bertunangan Selama 28 Tahun


 
Berita terbaru.Pandangan Ivan Brown dan Barbara Furlonger bersiborok saat hari pertama bekerja di rumah sakit Royal Brompton di London, pada 1981. Sejak itu, keduanya tak terpisahkan.
Dua insan itu bertunangan, dua tahun setelahnya. Hanya, hari pernikahan harus tertunda selama 28 tahun. Baru Jumat pekan lalu, 20 Mei, keduanya mengikrarkan janji pernikahan.
Ivan yang kini berusia 63 tahun dan Barbara, 55 tahun, menikah setelah melalui penantian sangat panjang. Alasan karier serta persiapan penikahan calon pengantin wanita yang perfeksionis membuat pasangan ini harus bersabar selama hampir tiga dekade.
Wanita yang berprofesi sebagai radiografer itu mempersiapkan pernikahan sempurna. "Saya tak percaya hari besar kami menjadi suami-istri akhirnya tiba, setelah perjalanan sangat panjang. Saya tak pernah meragukan bahwa kami akan menikah suatu hari," kata Barbara, seperti dikutip mirror.co.uk.

Selasa, 24 Mei 2011

Obat Kesuburan Berbahan Urin Ibu Hamil

 Berita terbaru.Anda mungkin sudah sering mendengar terapi kesehatan menggunakan urin. Mulai dari yang ekstrim dengan menenggak langsung urin sendiri hingga konsumsi makanan yang telah melalui proses pencelupan di urin anak-anak. 

Kandungan nutrisi dalam urin agaknya tak bisa disepelekan. Di Belanda, industri farmasi mengolah obat kesuburan yang terbuat dari urin ibu hamil. Obat itu diklaim bermanfaat untuk membantu wanita yang bermasalah dengan kesuburan agar cepat hamil. 

Sebuah organisasi Ibu untuk Ibu di negara itu akan menampung urin milik ibu hamil yang peduli dengan nasib sesama. Merekalah yang kemudian menyalurkannya ke industri farmasi MSD di Boxtel. Dengan mengagungkan manfaat setiap tetes air seni, aktivitas ini telah berlangsung selama 80 tahun. 

Cara Mudah Membuat Gigi Putih Alami

Berita terbaru.Banyak krim bleaching gigi yang beredar di pasaran untuk memutihkan gigi. Tetapi krim tersebut seringkali mengandung banyak zat kimia, yang justru bisa merusak gigi.

Daripada Anda menggunakan krim dengan kandungan bahan kimia tinggi, lebih baik lakukan cara alami untuk memutihkan gigi. Itu karena penggunaan krim bleaching gigi dalam waktu lama, bisa membuat gigi lebih sensitif dan memicu rasa sakit. 

Langkah pertama membuat gigi telihat putih adalah menjaga kesehatannya. “Kesehatan dan kecantikkan tak bisa dipisahkan. Jika  dalam keadaan sehat, gigi pasti akan terlihat cantik dan putih," kata Arthur Glosman, ahli kosmetik gigi asal Beverly Hills, seperti dikutip dariHealthmeup.com.

Sepuluh Artis Tercantik di Korea Selatan


Berita terbaru.Demam serial Korea Selatan sedang melanda sejumlah negara di Asia termasuk di tanah air. Hal ini semakin memperlihatkan kedigdayaan negara tersebut dalam dunia hiburan. Alhasil, fenomena itu membuat popularitas artis-artis Korea semakin meroket bak meteor.

Mereka menjadi sangat terkenal. Tak hanya prestasinya, tetapi mereka juga dikenal karena kecantikannya. Kecantikan para bintang dari Asia Timur ini dianggap memiliki kecantikan yang khas dan penampilan yang sempurna. Berikut 10 artis Korea yang mendapat predikat sebagai artis tercantik:

Sepuluh Artis Tercantik di Korea Selatan (II)


Berita terbaru.Demam serial Korea Selatan sedang melanda sejumlah negara di Asia termasuk di tanah air. Fenomena ini memperlihatkan kedigdayaan negara tersebut dalam dunia hiburan. Popularitas artis-artis Korea semakin meroket bak meteor di Asia.

Mereka memang sohor buka semata karena prestasinya, tetapi juga karena wajah yang permai. Para bintang dari Asia Timur ini dianggap memiliki kecantikan yang khas dan penampilan yang sempurna. Berikut 10 artis Korea yang mendapat predikat sebagai artis tercantik:

Senin, 23 Mei 2011

Waspada Diet Jus Buah


Berita terbaru.Buah dan sayur menjadi menu penting bagi mereka yang tengah menjalani diet pelangsingan tubuh. Bahkan, demi mempercepat peluruhan lemak, mereka tak jarang menjadikan jus buah atau sayur sebagai makanan utama.

Ahli gizi, dr Luciana B Sutanto, mengatakan, sayur dan buah sangat baik untuk kesehatan. Tapi, mengonsumsinya tanpa memperhatikan prinsip gizi seimbang justru akan membahayakan kesehatan.

Mengganti makan pagi dan makan malam dengan jus buah atau sayur, hanya makan di siang hari, mungkin bisa mempercepat penurunan berat badan. Tapi, tanda sadar, itu bisa menyebabkan tubuh kekurangan nutrisi, sehingga mudah terserang penyakit.

Bila Anda merasa sulit menjalankan program diet untuk menurunkan berat badan, cobalah secara bertahap. Tahap pertama adalah dengan mengurangi porsi makan sebanyak 1/3 dari kebiasaan setiap kali makan. Jika sudah kuat, kurangi lagi hingga setengah dari biasa. 

Ponsel Ancam Kesuburan Pria


 
Berita terbaru.Berbicara terlalu lama menggunakan telepon seluler bisa berakibat fatal bagi pria. Apa saja akibatnya?
Pertama, mempengaruhi kualitas produksi sperma. Kemudian, menurunkan kualitas sperma dan terakhir, menyebabkan penurunan kesuburan pria.

Para peneliti dari Queen's University, Kanada, menemukan bahwa gelombang elektromagnetik yang ditransmisikan oleh telepon seluler memiliki hubungan yang kompleks dengan hormon laki-laki.

Peneliti Dr Rany Shamoul, seperti dikutip dari laman 
Daily Mail menyatakan, meski temuannya dianggap masih membingungkan, namun diharapkan bisa bermanfaat untuk pria.
Tim peneliti menemukan pria yang sering menggunakan telepon seluler memiliki tingkat testosteron lebih tinggi. Tetapi, mereka juga memiliki hormon reproduksi atau luteinizing hormone (LH) yang lebih rendah. LH merupakan hormon reproduksi penting yang disekresikan oleh kelenjar hipofisis di otak.

10 Kamar Hotel Termewah di Dunia


Berita terbaru.Siapa yang tidak ingin tidur di kamar hotel mewah lengkap dengan fasilitas yang bisa memanjakan semua panca indera? Hotel yang memukau hanya dengan tarif selangit.

Kemewahan fasilitas sebuah kamar hotel memang identik dengan tarif yang sangat mahal. Tengok saja 10 kamar hotel paling mahal di dunia dengan fasilitas istimewanya, seperti dilansir dari 
Telegraph:
10. Imperial Suite, Park Hyatt Vendôme, Paris, PrancisImperial Suite, Park Hyatt VendômeLuas: 200 meter persegi
Fasilitas: balkon 59,9 meter persegi, ruang makan, kamar sauna, whirlpool dan meja pijat
Tarif: £9.865 atau Rp139,7 juta

Minggu, 22 Mei 2011

Ini Dia Laba-laba Pemburu Raksasa Purba


Berita terbaru.Untuk pertama kalinya sejak puluhan juta tahun lalu, seekor laba-laba pemburu raksasa menampakkan dirinya. 
Penampakan itu bukanlah penampakan fisik, melainkan hasil pemodelan yang dilakukan oleh para peneliti berdasarkan fosil berusia 49 juta tahun, yang terkubur di dalam batu ambar berwarna kegelapan, sehingga sulit untuk dilihat dengan mata telanjang. 
Menggunakan metode X-ray computed tomography, para peneliti asal Jerman dan Inggris berhasil merekonstruksi gambar 3 dimensi dari laba-laba purba ini.
"Riset ini sangat menarik dan sukses, sehingga bisa diterapkan pada spesimen ilmiah penting lainnya, yang terjebak pada batu ambar gelap," ujar David Penney, peneliti dari University of Manchaster, seperti dikutip oleh LiveScience.

Gen Juga Pengaruhi Risiko Hepatitis B

Berita terbaru.Penyakit Hepatitis B yang menyerang hati termasuk kategori endemik berat di Indonesia. Bahkan, angka kematian akibat penyakit ini di Indonesia, menduduki peringkat empat. 

"Ini merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus yang masuk ke dalam darah karena terpapar orang-orang yang menderita Hepatitis B," kata Profesor Dr. Nurul Akbar dalam seminar yang merupakan rangkaian acara Milad ke 40 RS Islam Jakarta di Hotel Acacia, Kramat, Jakarta.

Penyakit hepatitis B, menyebabkan sel-sel hati mengalami kerusakan sehingga tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Penyakit ini sebenarnya dapat dicegah dengan pemberian vaksinasi terhadap bayi baru lahir.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Khusus 17+